Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Khodam Batara Karang dan Jenglot Jelas Berbeda

Nama Batara Karang, sudah pasti tidak akan asing lagi didengar, akan tetapi pada kenyataannya masih banyak yang mempertanyakan akan Khodam yang terkandung di dalam Mummy mini tersebut.

Khodam Batara Karang dan Jenglot Jelas Berbeda

Pada umumnya, Khodam Batara Karang adalah sosok Jin penguasa sebuah keilmuan yang sebelumnya di kuasai oleh si Mummi. Pada proses terjadinya, Batara Karang adalah sebuah sosok manusia yang mengamalkan ilmu tertentu seperti Aji Rawa Rontek dan sejenisnya.

Saat sakratul maut, kesakitan yang lebih parah dan perih akan selalu menyiksanya. Kematian seorang pemilik ilmu semacam ini juga di sebut Embun Jati, di mana saat malam hari ia akan terjaga seolah hidup dari jasadnya namun tidak memiliki daya untuk mengontrol angota tubuhnya, saat siang rohnya akan tercabut kembali jadi pada intinya saat ada embun yang turun ia hidup dan mati setelah tidak lagi ada embun, seterusnya akan seperti itu maka dari itulah si Batara Karang akan mencari orang yang mampu menyempurnakan kematiannya.

Pada, tahap seperti ini biasanya terdapat seseorang dukun sakti yang mampu menambah power untuk si mayat tadi, dengan begitu jasad yang tidak di terima oleh bumi ini akan terus mengecil karena di campur dengan ilmu sang dukun tadi agar khodamnya kembali aktif dan bisa di gunakan oleh manusia. Akan tetapi, resiko akan terjadi sesuatu pada pemilik Batara Karang ini tetap saja ada.

Hal yang harus Anda ketahui adalah, Batara Karang dan Jenglot itu berbeda baik secara fisik atau juga kekuatan dan berikut cirinya:
  • Batara Karang
    Tidak memiliki taring, jika di perlukan perawatan cenderung mengunakan minyak atau juga kembang. Selain itu, khodam juga kerap kali berkomunikasi dengan pemiliiknya untuk menyempurnakan kematiannya.
  • Jenglot
    Memiliki taring yang tajam dan memanjang, selain itu jika di rawat mengunakan darah baik itu hewan atau juga manusia. Khodamnya, jarang mau berkomunikasi dengan pemiliknya karena yang ia ketahui hanyalah perawatannya dan membantu hajat tuannya dengan tujuan menyesatkan.
Sedikit ciri fisik di atas, pasti sudah bisa di cerna secara akal sehat. Karena pada dasarnya, Jenglot adalah manusia yang hidupnya sudah di terima 2 alam baik manusia dan Jin ia sudah bersatu erat dengan makhluk seperti ini. Sedangkan Batara Karang, kekuatannya hanya berharap ada orang yang akan menyempurnakan kematiannya.

Banyak orang memburu, baik Batara Karang atau juga Jenglot. Biasanya, orang mengunakan media ini untuk menarik benda ghoib dan termasuk uang, emas dan sejenisnya, ini ada kesalah pahaman untuk jenis Jenglot dan Batara Karang Khodamnya, walaupun bisa menarik tapi tetap saja akan meminta ganti atas kerjanya baik itu tumbal atau sejenisnya.

Perjanjian dengan Khodam, untuk tujuan hajat pasti tetap akan ada. Dan ini juga akan berlaku untuk kedua jenis Mummi yang banyak di buru orang ini.

Posting Komentar untuk "Khodam Batara Karang dan Jenglot Jelas Berbeda"